
![]() |
IAI DDI Perkuat Visi Dakwah dan Pendidikan Islam di Mukernas 2025 |
NARASIRAKYAT, SIDRAP (22/02/2025) – Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Darud Da’wah wal-Irsyad (DDI) 2025 resmi digelar dengan tema "DDI Solid Menuju Indonesia Emas." Kegiatan ini menjadi momentum strategis bagi organisasi dalam memperkuat peran pendidikan Islam dalam membangun generasi unggul dan berdaya saing.
Dukungan terhadap Mukernas DDI 2025 datang dari berbagai pihak, termasuk Lembaga Sosialisasi dan Promosi Kampus IAI DDI Sidenreng Rappang, yang menyampaikan harapan agar hasil musyawarah ini membawa kontribusi signifikan bagi dunia pendidikan dan dakwah Islam di Indonesia.
Sebagai organisasi yang memiliki sejarah panjang dalam pengembangan pendidikan Islam, DDI terus memperkuat komitmennya dalam mencetak generasi cendekiawan Muslim yang siap menghadapi tantangan global. Mukernas ini diharapkan menjadi ajang konsolidasi bagi seluruh elemen DDI untuk merumuskan strategi menuju Indonesia Emas 2045.