
![]() |
Kadis Pendidikan Sidrap Realisasikan Formasi PPPK Pustakawan Sekolah |
NARASIRAKYAT, SIDRAP – Setelah perjuangan panjang dan kerja keras dari para pemerhati pendidikan di Sidrap, kabar gembira datang untuk dunia pendidikan. Kabupaten Sidrap kini resmi memiliki Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Pustakawan Sekolah, yang diharapkan mampu memperkuat pengelolaan perpustakaan sekolah sebagai pusat literasi dan pembelajaran.
Semua berawal saat ketika sekelompok guru, pustakawan, dan pemerhati pendidikan menemui Kepala Dinas Pendidikan Sidrap, Faizal Sehuddin untuk mengusulkan penambahan formasi pustakawan sekolah. Usulan ini didasarkan pada kebutuhan mendesak akan tenaga profesional yang dapat mengelola perpustakaan sekolah secara optimal.
Tak butuh waktu lama, Kadis Pendidikan bersama sekretarisnya langsung merespons usulan tersebut dengan langkah konkret. Dalam waktu singkat, mereka menyusun Analisis Jabatan (Anjab) dan Analisis Beban Kerja (ABK) untuk mengajukan formasi pustakawan sekolah ke tingkat yang lebih tinggi.
“Ini adalah langkah penting untuk mendukung penguatan literasi di sekolah-sekolah. Perpustakaan bukan sekadar tempat buku, tapi pusat ilmu pengetahuan yang harus dikelola dengan baik,” ujar Kadis Pendidikan.
Kini, pada awal tahun 2025, hasil perjuangan itu akhirnya terwujud. Beberapa sekolah di Sidrap telah memiliki pustakawan yang diangkat sebagai PPPK. Para pustakawan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan perpustakaan, mulai dari pengelolaan koleksi buku hingga penyelenggaraan program literasi kreatif bagi siswa.
Para pengusul dan guru sangat mengapresiasi respons cepat dari Dinas Pendidikan. Salah seorang guru, menyatakan kebanggaannya atas pencapaian ini.
“Ini adalah bukti nyata bahwa kerja keras dan sinergi antara guru dan pemerintah daerah bisa membawa perubahan. Semoga pustakawan PPPK ini dapat menghidupkan perpustakaan sebagai jantung pembelajaran di sekolah,” ujarnya.
Dinas Pendidikan juga berharap formasi ini menjadi langkah awal untuk penguatan literasi di Sidrap. Dengan pustakawan yang kompeten, perpustakaan sekolah diharapkan bisa menjadi ruang inovasi, kreativitas, dan pembelajaran yang menyenangkan bagi siswa.