
![]() |
Sukses PORSENI 2024, Madrasah Aliyah Ma'had DDI Pangkajene Dukung Prestasi Siswa |
NARASIRAKYAT, SIDRAP — Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) Madrasah Aliyah Ma'had DDI Pangkajene resmi ditutup pada Kamis, 19 Desember 2024.
Acara ini berlangsung di ruang Multimedia dengan penuh semangat, dihadiri oleh Kepala Madrasah, Wakamad, dewan guru, dan seluruh siswa.
Pada penutupan, diumumkan bahwa kelas XII IPA berhasil meraih gelar juara umum. Kegiatan ini diharapkan terus memotivasi siswa untuk berprestasi di berbagai bidang seni dan olahraga.