
![]() |
Hasil Pilkada Sidrap SAR-KANAAH Raih Kemenangan Mutlak |
NARASIRAKYAT, Sidenreng Rappang — Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sidenreng Rappang tahun 2024 resmi berakhir dengan hasil yang menunjukkan dominasi pasangan calon SAR-KANAAH. Berdasarkan rekapitulasi suara di tingkat kabupaten, SAR-KANAAH memperoleh 113.390 suara atau 65,12%, jauh mengungguli dua pasangan calon lainnya, yaitu DOATA dengan 15.016 suara (8,62%) dan HAMASNA yang meraih 45.726 suara (26,26%).
Proses penghitungan suara berlangsung transparan dan demokratis, dengan melibatkan panitia pemilihan, saksi dari masing-masing pasangan calon, serta pengawasan ketat dari KPU dan Bawaslu setempat.
Pasangan SAR-KANAAH, yang dikenal dengan visi mereka untuk mendorong pembangunan berbasis kesejahteraan dan keadilan, menyampaikan rasa syukur atas dukungan masyarakat.Analis politik lokal menilai kemenangan telak SAR-KANAAH merupakan cerminan keberhasilan strategi kampanye yang efektif serta kepercayaan masyarakat terhadap program kerja yang ditawarkan. Selain itu, tingginya partisipasi pemilih menunjukkan antusiasme warga Sidrap dalam menentukan masa depan daerah mereka.
Untuk diketahui bahwa pengumuman hasil Pilkada akan diumumkan berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 2 Tahun 2024, hasil resmi perhitungan suara Pilkada 2024 akan diumumkan sekitar 19 hari setelah pemungutan suara dilakukan, yakni 16 Desember 2024.