
![]() |
Bupati Sidrap Terpilih Pastikan BPJS Aktif untuk Seluruh Masyarakat |
NARASIRAKYAT, Jakarta — Bupati terpilih Sidrap, H. Syaharuddin Alrif, terus mengupayakan kemajuan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Dalam pertemuan dengan Direktur SDM dan Umum BPJS Kesehatan serta Deputi Layanan BPJS Pusat di Jakarta, beliau membahas langkah strategis untuk mempercepat pencapaian Universal Health Coverage (UHC) 100% di Kabupaten Sidrap.
“Bismillah, mohon doanya agar program ini berhasil dan BPJS masyarakat Sidrap bisa aktif sepenuhnya. Kami ingin memastikan setiap warga mendapatkan layanan kesehatan terbaik,” ungkap Syaharuddin.
Pertemuan ini menjadi salah satu langkah awal program kerja unggulan bupati terpilih, dengan fokus memastikan kelancaran akses kesehatan melalui integrasi dan optimalisasi BPJS Kesehatan di Sidrap.