• Jelajahi

    Copyright © NARASI RAKYAT
    Best Viral Premium Blogger Templates


     


     




     


     


     


     


     


     


     

    Iklan





     




    Kreativitas dan Peduli Lingkungan, SMAN 2 Sidrap Gelar Kampung Seni dan Panen Karya P5

    Satry Polang
    Jumat, 25 Oktober 2024, Oktober 25, 2024 WIB Last Updated 2024-10-26T05:51:57Z
    masukkan script iklan disini
    banner 728x250
    Kreativitas dan Peduli Lingkungan, SMAN 2 Sidrap Gelar Kampung Seni dan Panen Karya P5


    NARASIRAKYAT, SIDRAP --- SMAN 2 Sidrap baru saja menggelar serangkaian kegiatan kreatif dan edukatif bertajuk Panen Karya P5, Kampung Seni Peduli Lingkungan (KSPL) 2024, dan Pembukaan Lomba Futsal Eskul Popsi. Acara yang meriah ini turut menjadi momen untuk merayakan Milad Ekstrakurikuler Sispala, salah satu kegiatan unggulan yang mengedepankan kepedulian lingkungan. Seluruh rangkaian kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV, Pak Dr. Settaraming, di hadapan para peserta dan undangan.


    Hadir dalam acara ini adalah sejumlah kepala sekolah dari beberapa SMA di wilayah Sidrap, antara lain Kepsek SMAN 7 Rustan Jalil, Kepsek SMAN 3 Najamuddin, Kepsek SMAN 11 Syariefuddin, dan Kepsek SMAN 5 Naswedi. Kepala SMAN 2, Bapak Siswadi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang untuk mengembangkan bakat dan kepedulian siswa terhadap lingkungan serta menjalin silaturahmi antar sekolah.


    Panen Karya P5 dan Kampung Seni ini adalah wujud nyata dari implementasi pendidikan karakter yang melibatkan kreativitas dan peduli lingkungan. Kami ingin siswa tidak hanya berprestasi dalam akademik, tetapi juga memiliki kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan sekitar,” ungkap Siswadi. Menurutnya, acara ini sekaligus menjadi kesempatan bagi siswa untuk menunjukkan hasil kreativitas mereka dalam bentuk karya seni dan kreasi lingkungan.


    Pak Gunawan, pengawas pendidikan, juga menyampaikan apresiasinya atas kreativitas dan kolaborasi yang tercermin dalam acara ini. Ia menggarisbawahi pentingnya peran pendidikan dalam membangun kesadaran lingkungan sejak dini, terutama di kalangan generasi muda. 


    Acara Kampung Seni Peduli Lingkungan menyajikan berbagai karya kreatif yang dibuat dari bahan daur ulang, menampilkan kreativitas siswa dalam memanfaatkan limbah sebagai seni yang bernilai. Di sisi lain, Lomba Futsal Eskul Popsi menambah kemeriahan dengan pertandingan persahabatan antar siswa, yang disambut antusias oleh seluruh peserta dan penonton.


    Kegiatan ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang pameran dan kompetisi, tetapi juga langkah awal dalam membangun kepedulian siswa terhadap lingkungan dan mengembangkan bakat di bidang seni dan olahraga.

    Komentar

    Tampilkan