RSUD Dua Pitue Sidrap Siapkan Standar Pelayanan Lewat Studi Banding di RSUD Arifin Nu'mang |
NARASIRAKYAT, SIDRAP, 20 September 2024 – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan mempersiapkan operasional Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dua Pitue, Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), tim manajemen RSUD Dua Pitue menggelar studi banding di RSUD Arifin Nu’mang. Kegiatan ini bertujuan untuk mempelajari sistem operasional, standar pelayanan medis, dan manajemen rumah sakit yang telah diterapkan di RSUD Arifin Nu’mang, sebagai salah satu rumah sakit rujukan utama di Kabupaten Sidrap.
Pertemuan ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan untuk memulai layanan operasional di RSUD Dua Pitue. Direktur RSUD Dua Pitue, dr. Syafruddin, Sp. B, menyampaikan bahwa kunjungan tersebut difokuskan pada pengembangan kemampuan teknis dan operasional tim yang baru terbentuk. “Kami berharap bisa banyak belajar dari pengalaman RSUD Arifin Nu’mang, terutama dalam penerapan standar rumah sakit agar pelayanan kami nantinya dapat berjalan optimal dan sesuai dengan standar pelayanan kesehatan nasional,” ungkap dr. Syafruddin.
Direktur RSUD Arifin Nu’mang, dr. Budi, turut menyambut baik kunjungan tersebut. Beliau menegaskan bahwa kerja sama antar-institusi kesehatan di wilayah Sidrap sangat penting untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat. “Kami siap mendukung dan berbagi pengalaman dengan tim dari RSUD Dua Pitue, terutama dalam aspek manajemen rumah sakit dan pelayanan medis. Kami berharap RSUD Dua Pitue bisa segera beroperasi dengan baik dan memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik untuk masyarakat,” ujar dr. Budi.
Selama studi banding, tim dari RSUD Dua Pitue berkesempatan untuk magang dan melakukan kaji tiru di beberapa divisi penting di RSUD Arifin Nu’mang, termasuk sistem manajemen, layanan medis, serta unit-unit teknis seperti laboratorium dan radiologi. Pertemuan ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pengalaman yang diperlukan bagi tim RSUD Dua Pitue untuk mengoperasionalkan rumah sakit mereka dengan efisien dan berkualitas.