• Jelajahi

    Copyright © NARASI RAKYAT
    Best Viral Premium Blogger Templates


     


     




     


     


     


     


     


     


     

    Iklan





     




    IAI DDI Sidrap Gelar International Summer Camp Menggali Potensi Akademik dalam Era Digital

    Satry Polang
    Kamis, 26 September 2024, September 26, 2024 WIB Last Updated 2024-09-26T08:35:16Z
    masukkan script iklan disini
    banner 728x250
      IAI DDI Sidrap Gelar International Summer Camp  Menggali Potensi Akademik dalam Era Digital


    NARASIRAKYAT, SIDRAP --- Institut Agama Islam Darud Da’wah wal-Irsyad (IAI DDI) Sidrap kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dengan menyelenggarakan kegiatan International Summer Camp 2024. Acara ini berlangsung mulai 25 hingga 27 September 2024 di Taman Wisata Puncak Bila, yang dihadiri oleh peserta dari berbagai lembaga pendidikan, baik perguruan tinggi maupun sekolah madrasah. Acara ini menghadirkan tema yang relevan dengan perkembangan era digital, yaitu "Exploring English Academic Writing with Digital Media & Technology".


    Kegiatan yang diinisiasi oleh Wakil Rektor III, Mujahidin sebagai ketua panitia ini dihadiri oleh beberapa tokoh penting. Turut hadir Wakil Rektor I yang mewakili Kementerian Agama Sidrap, Rektor IAI DDI Sidrap, serta dua tokoh internasional, yaitu Prof. Peter John Wanner dari Tohoku University, Jepang, yang juga Ketua BOLT Jepang, dan Prof. Ismail Suardi Wekke, Ph.D., perwakilan dari IAIN Sorong.


    Acara dimulai dengan sambutan hangat dari Rektor IAI DDI Sidenreng Rappang, Dr.Mansur yang secara resmi membuka kegiatan ini. Acara yang diikuti oleh 85 peserta ini terbagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok mahasiswa dan kelompok siswa. Kelompok mahasiswa berasal dari lima perguruan tinggi lingkup DDI, sementara kelompok siswa terdiri dari berbagai madrasah di Kabupaten Sidenreng Rappang. Peserta terbanyak berasal dari IAI DDI Polman dan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) DDI Pinrang.


    Instruktur yang memimpin sesi selama tiga hari tersebut tidak hanya berasal dari dalam negeri, melainkan juga dari luar negeri. Prof. Peter John Wanner, yang merupakan dosen di Tohoku University, Jepang, dan Prof. Ismail Suardi Wekke turut memberikan materi bersama dengan empat dosen dari IAI DDI Sidrap. Kolaborasi internasional ini memperkaya wawasan peserta, terutama dalam hal akademik writing dan penggunaan teknologi digital dalam penulisan.



    Acara ini menghasilkan beberapa luaran yang signifikan, baik di kalangan mahasiswa maupun siswa. Di antaranya adalah:


    1. Penerbitan Buku Chapter untuk mahasiswa, yang menjadi bukti nyata bahwa kemampuan menulis ilmiah dapat diasah melalui bimbingan yang tepat.

    2. Kompetisi Akademik Writing yang dimenangkan oleh mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi, yang menunjukkan antusiasme dan kompetensi mereka dalam menulis karya ilmiah.

    3. Kompetisi Public Speaking, di mana mahasiswa berkompetisi dalam menyampaikan ide dan argumen mereka dengan menggunakan bahasa Inggris.

    4. Pengabdian kepada Masyarakat yang dilakukan oleh siswa, sebagai bagian dari tanggung jawab sosial untuk memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat sekitar.


    Melalui kegiatan ini, IAI DDI Sidrap tidak hanya memberikan wadah bagi pengembangan kemampuan akademik peserta, tetapi juga membuka ruang bagi kolaborasi internasional. Prof. Wanner menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting dalam mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan global yang semakin kompleks, terutama dalam era digital.


    Wakil Rektor III IAI DDI Sidrap,Mujahidin  selaku ketua panitia, mengungkapkan harapannya agar kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa depan. "Kami berharap program ini dapat memperkuat kapasitas mahasiswa dan siswa, terutama dalam menghadapi era digital yang membutuhkan kemampuan akademik dan teknologi yang kuat," ujarnya.

    Komentar

    Tampilkan