
![]() |
Abdul Rahman dan Irwan Fattah dari tim RS Arnum Rappang, Juara Pertama Turnamen Pickleball Antar Instansi Se-Sidrap |
Narasirakyat, Sidrap, 11 Agustus 2024 – Dalam sebuah pertandingan sengit yang digelar di Lapangan Andi Cammi, Tim Pickleball RS Arnum Rappang berhasil meraih juara pertama setelah mengalahkan tim dari perwakilan masyarakat Rappang. Kemenangan ini diraih oleh pasangan Abdul Rahman dan Irwan Fattah dari tim RS Arnum Rappang. Turnamen tersebut merupakan Pertandingan Pickleball Antar Instansi Se-Sidrap dalam Rangka HUT RI ke 79.
Suparta, perwakilan dari RS Arnum Rappang, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian tim dalam turnamen ini. Ia menegaskan bahwa kemenangan tersebut merupakan hasil dari latihan intensif dan kerjasama yang solid antara para anggota tim. “Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Kemenangan ini adalah bukti kerja keras dan dedikasi tim,” ungkapnya.
dr. Budi Santoso, Direktur RS Arnum Rappang, juga turut memberikan komentar atas keberhasilan timnya. “Ini bukan hanya sekadar kemenangan dalam sebuah pertandingan, tetapi juga cerminan dari semangat kompetitif dan kekompakan yang selalu kami junjung di RS Arnum Rappang. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh staf untuk terus memberikan yang terbaik, baik di lapangan olahraga maupun dalam pelayanan kesehatan,” ujar dr. Budi.
Turnamen ini dihadiri oleh masyarakat sekitar yang antusias menyaksikan pertandingan. Kemenangan ini menambah daftar prestasi RS Arnum Rappang di bidang olahraga, sekaligus mempererat hubungan dengan komunitas setempat.