• Jelajahi

    Copyright © NARASI RAKYAT
    Best Viral Premium Blogger Templates


     


     


     

     



     


     


     


     


     


     


     


     


     


     


     


     

     



     


     


     


     


     


     


     


     

     



     


     

    Iklan


     

    Prestasi Gemilang SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang di Ajang Lomba Keagamaan HUT ke-79 RI Tingkat Kecamatan Panca Rijang

    Satry Polang
    Rabu, 21 Agustus 2024, Agustus 21, 2024 WIB Last Updated 2024-08-22T00:39:10Z
    masukkan script iklan disini
    banner 728x250

     

    Prestasi Gemilang SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang di Ajang Lomba Keagamaan HUT ke-79 RI Tingkat Kecamatan Panca Rijang

    NARASIRAKYAT, SIDRAP --- Pada tanggal 21 Agustus 2024, siswa-siswi SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang berhasil mengukir prestasi gemilang di ajang Lomba Keagamaan dalam rangka peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia tingkat Kecamatan Panca Rijang. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi sekolah, orang tua, dan para ustadz serta ustadzah yang terlibat dalam membimbing anak-anak tersebut.


    Penyerahan piala kepada para pemenang dilakukan dalam suasana penuh haru dan bangga. Di antara para pemenang, M. Affan Al Ghifari Z berhasil meraih Juara 1 dalam Lomba Tartil Al-Qur’an (PA) dan juga Juara 2 dalam Lomba Adzan. Tak kalah membanggakan, Andi Nuzul Huriyyah Hendra meraih Juara 1 Lomba Hifdzil Qur’an (PI), sedangkan Aleena Putri Nursyifa membawa pulang Juara 1 Lomba Tartil Al-Qur’an (PI). Aura Ramadhani Asrul juga mengukir prestasi dengan meraih Juara 3 Lomba Pildacil, serta Dzikran Faqih sebagai Juara 3 Lomba Hifdzil Qur’an (PA).


    Kepala Sekolah SD Qur'ani Al-Ikhlash, Ustadz Abdul Malik, memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta yang telah bertanding dengan penuh semangat, dedikasi, dan keikhlasan. “Prestasi ini adalah hasil dari usaha keras para siswa, bimbingan para ustadz dan ustadzah, serta dukungan penuh dari orang tua. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk prestasi-prestasi selanjutnya,” ujar Ustadz Abdul Malik.


    Prestasi yang diraih oleh para siswa ini tidak lepas dari komitmen dan peran aktif para ustadz dan ustadzah dalam memberikan pendidikan agama yang mendalam serta dukungan dan doa dari orang tua. Adapaun pembimbing para siswa tersebut yakni Ust Haris, Ustd Nurul Qurana Taufan dan Ustd Khairiyah. Prestasi ini diharapkan dapat memotivasi seluruh siswa di SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang untuk terus berprestasi dalam bidang akademik maupun non-akademik, khususnya dalam mengembangkan nilai-nilai keagamaan yang kuat.


    Dengan prestasi ini, SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang semakin menunjukkan komitmennya dalam mencetak generasi muda yang berakhlak mulia, berprestasi, dan mampu bersaing dalam berbagai ajang, baik di tingkat kecamatan maupun yang lebih tinggi.

    Komentar

    Tampilkan