
![]() |
MTsN 2 Sidrap Gelar Kerja Bakti di Stadion Ganggawa untuk Peringati HUT RI Ke-79 |
NARASIRAKYAT, Sidrap, 2 Agustus 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, ratusan siswa, guru, dan tenaga kependidikan MTsN 2 Sidrap mengikuti kegiatan kerja bakti di Stadion Ganggawa, Kabupaten Sidrap. Kegiatan ini diawali dengan apel pagi yang dipimpin oleh Kepala Madrasah Harsono.
Harsono dalam arahannya mengajak seluruh warga MTsN 2 Sidrap untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga kebersihan dan keindahan Stadion Ganggawa sebagai bentuk tanggung jawab sosial. "Kerja bakti ini untuk membantu pemerintah daerah menjaga lingkungan, menjaga kebersihan, serta sebagai bentuk kesalehan sosial," ungkap Harsono.
Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan surat undangan dari Sekda Kab Sidrap dengan nomor 000.1.8.5/3836/Disporapar tanggal 31 Juli 2024 yang mengajak seluruh warga untuk berpartisipasi dalam kegiatan kerja bakti.
Sehari sebelumnya, Harsono telah memberikan instruksi kepada wali kelas untuk mengumumkan di grup Whatsapp orang tua dan siswa agar membawa kantong plastik guna mengumpulkan sampah. Dengan penuh semangat dan sukacita, seluruh peserta kerja bakti bergerak bersama membersihkan setiap sudut stadion, mulai dari area luar, dalam, hingga tribun penonton.
Kerja bakti ini juga didukung oleh beberapa instansi lain, termasuk TNI dan sekolah-sekolah terdekat dari stadion. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan mempererat semangat gotong royong di kalangan masyarakat.