
![]() |
DPD Wahdah Islamiyah Sidrap Serukan Program Infak Tebar Dai Nusantara, Dapat Dukungan dari H. Zulkifli Zain |
NARASIRAKYAT, SIDRAP – Dalam upaya menyebarkan dakwah ke seluruh pelosok negeri, DPD Wahdah Islamiyah Sidrap menginisiasi program Infak Tebar Dai Nusantara. Program ini bertujuan untuk mengirim dai ke berbagai daerah terpencil di Indonesia, membawa misi dakwah dan penyebaran ajaran Islam.
Penasehat DPD Wahdah Islamiyah Sidrap dan juga Anggota DPRD Provinsi SULSEL, H. Zulkifli Zain, menyampaikan dukungannya terhadap program ini. "Kami sangat mengapresiasi inisiatif Infak Tebar Dai Nusantara ini. Selain memberikan dukungan moril, saya juga berkomitmen memberikan dukungan finansial untuk memastikan program ini berjalan lancar," ujarnya.
Program ini mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dalam bentuk infak, sehingga para dai yang dikirim dapat fokus menjalankan tugas dakwah tanpa kendala finansial. Dukungan dari berbagai pihak, seperti yang ditunjukkan oleh H. Zulkifli Zain, diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk turut serta.
"Dengan adanya partisipasi masyarakat, kami yakin program ini akan memberikan dampak yang signifikan dalam penyebaran dakwah di berbagai pelosok negeri," tambah H. Zulkifli Zain.
DPD Wahdah Islamiyah Sidrap berharap program ini dapat menjangkau lebih banyak daerah dan membawa perubahan positif bagi masyarakat di seluruh Indonesia.