
![]() |
rekomendasi dari DPP PKS untuk H. Ir. H. Mahmud Yusuf, M.Si maju dalam Pilkada Sidrap |
NARASIRAKYAT, SIDRAP - Beredar isu bahwa rekomendasi dari DPP PKS untuk H. Ir. H. Mahmud Yusuf, M.Si maju dalam Pilkada Sidrap telah dicabut. Bahkan, dikabarkan bahwa Ir. H. Mahmud Yusuf tidak jadi maju karena tidak cukup dukungan dari partainya.
Menanggapi isu tersebut, Ahmad, tim pemenangan Mahmud Yusuf, berkomentar, "Begitulah isu pilkada, selalu ada yang dihembuskan. Tunggu saja pengumuman resmi dari KPU untuk tahap pendaftarannya. Insya Allah, Ir. H. Mahmud Yusuf, M.Si, tetap bergerak sesuai tahapan."
Ahmad menegaskan bahwa Mahmud Yusuf tetap bertindak nyata tanpa terpengaruh isu tersebut. "Partai PKS sudah di tangan, untuk partai lain masih dalam tahapan lobi," tambahnya.
Isu ini tidak mengganggu persiapan dan langkah-langkah strategis yang telah direncanakan oleh Ir. H. Mahmud Yusuf dan timnya menjelang Pilkada Sidrap.