
![]() |
Pemuda Muhammadiyah Sidrap Gelar Buka Puasa Bersama, Pererat Silaturahmi Antar Pengurus |
NARASIRAKYAT, Sidrap, 3 April 2024 – Dalam suasana bulan suci Ramadan yang penuh berkah, Pemuda Muhammadiyah Sidrap mengadakan acara buka puasa bersama yang dihadiri oleh pengurus Pimpinan Daerah dan 12 pengurus cabang. Acara ini tidak hanya sebagai momen untuk berbagi kebahagiaan di bulan yang suci ini, tapi juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar pengurus.
Ketua PD Muhammadiyah Sidrap, Hendri Pramana Putra, dalam sambutannya, mengapresiasi kehadiran dan partisipasi semua pengurus. "Kegiatan buka puasa bersama ini merupakan salah satu bentuk kegiatan yang sangat positif, di mana kita bisa berkumpul dan tentunya memperkuat silaturahmi antara pengurus Pimpinan Daerah dan pengurus cabang,” ujar Hendri.
Acara yang berlangsung di Muhammadiyah boarding School ini diisi dengan serangkaian kegiatan yang memberikan pesan tentang pentingnya menjaga silaturahmi dan kebersamaan dalam organisasi serta masyarakat.
Selain itu, kegiatan buka puasa bersama ini juga menjadi momen untuk membahas program kerja dan inisiatif yang akan dilakukan Pemuda Muhammadiyah Sidrap kedepannya. Hendri Pramana Putra menambahkan, "Melalui kegiatan ini, kita juga ingin memastikan bahwa semua program kerja yang akan kita lakukan dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan visi misi organisasi.”
Kegiatan buka puasa bersama ini tidak hanya meninggalkan kesan yang mendalam bagi seluruh peserta, tapi juga memperkuat komitmen bersama untuk terus berkontribusi positif bagi masyarakat.