• Jelajahi

    Copyright © NARASI RAKYAT
    Best Viral Premium Blogger Templates


     


     


     

     



     


     


     


     


     


     


     


     


     


     


     


     

     



     


     


     


     


     


     


     


     

     



     


     

    Iklan


     

    SMKN 3 Sidrap Sukses Menggelar Job Fair dan Career Expo 2023

    Satry Polang
    Sabtu, 25 November 2023, November 25, 2023 WIB Last Updated 2023-11-26T07:02:06Z
    masukkan script iklan disini
    banner 728x250
    Salah satu rangkaian kegiatan dalam SMKN 3 Sidrap Job Fair dan Career Expo




    Narasirakyat.my.id, Sidrap -- Pada tanggal 22-25 Nopember 2023, SMKN 3 Sidrap menggelar acara Job Fair, Tracer Study, dan Expo SMK Pusat Keunggulan Skema lanjutan regular. Acara ini dihadiri oleh perwakilan industri, UMKM, Dinas, dan kampus-kampus terkemuka. Dalam pembukaan acara, Kepala Cabang Dinas Wilayah 4 Dinas Pendidikan, Bapak Dr. Settaraming, S.Pd., M.Si, didampingi oleh koordinator pengawas MKPS, Bapak Muhammad Alimin, S.Pd., M.S.


    Job Fair adalah salah satu daya tarik utama acara ini. Di dalamnya, para peserta memiliki kesempatan untuk bertemu langsung dengan perwakilan industri dan UMKM. Job Fair ini bertujuan untuk mempermudah pelajar dalam mencari pekerjaan yang sesuai dengan keahlian yang mereka miliki. Selain itu, acara ini juga memberikan kesempatan bagi industri dan UMKM untuk merekrut calon pekerja yang berkualitas dari SMKN 3 Sidrap.


    Selain Job Fair, acara ini juga mengadakan Tracer Study. Dalam Tracer Study, alumni-alumni SMKN 3 Sidrap diminta untuk mengisi survei tentang perkembangan karier mereka setelah lulus dari sekolah. Hal ini bertujuan untuk mendapatkan informasi yang berharga mengenai keberhasilan alumni dalam mencapai kesuksesan di dunia kerja. Data yang diperoleh dari Tracer Study ini akan digunakan sebagai acuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di SMKN 3 Sidrap.


    Tidak hanya itu, Expo SMK Pusat Keunggulan Skema lanjutan regular juga menjadi daya tarik dalam acara ini. Expo ini merupakan kesempatan bagi para peserta untuk melihat dan mempelajari berbagai macam skema lanjutan yang ditawarkan oleh SMKN 3 Sidrap. 


    Acara ini sukses digelar dan mendapat banyak apresiasi dari semua pihak. Rahmat Ahmad, Kepala UPT SMKN 3 Sidrap, menyampaikan kebanggaannya atas suksesnya acara ini. Ketua Panitia, Baba Tasman Mamo, juga merasa senang dengan antusiasme peserta dan kehadiran para tamu undangan.Harapanya acara ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi semua peserta dan berlanjut menjadi tradisi tahunan di SMKN 3 Sidrap.

    Komentar

    Tampilkan