
Narasirakyat.my.id,Sidrap -- Kampus Institut Teknologi Kesehatan dan Sains Muhammadiyah Sidrap menjadi tuan rumah Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Majelis Pembina Kader dan Sumber Daya Insani (MPKSDI) PW Muhammadiyah Sulawesi Selatan. Kegiatan ini akan dipusatkan di kampus pada tanggal 14 hingga 15 Oktober. Rakerwil ini bertujuan untuk membahas berbagai isu terkait pengembangan kader dan sumber daya insani dalam organisasi Muhammadiyah di Sulawesi Selatan.
Peserta Rakerwil dari utusan MPKSDI PW Sulsel, utusan 24 Kab/kota MPKSDI PDM, ortom dan utusan masing masing perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) se Sulawesi Selatan.
Dr. Ishak Kenre, SKM., M.Kes, selaku wakil Rektor I sekaligus wakil Sekretaris PD Muhammadiyah Sidrap, telah memimpin rapat persiapan bersama MPKSDI PWM SulSel bersama Rektor dan jajaran ITKES. Rapat persiapan ini bertujuan untuk memastikan semua persiapan terkait acara Rakerwil berjalan dengan lancar. Dalam rapat tersebut, dipaparkan agenda-acara yang akan dilaksanakan selama Rakerwil, di mana para peserta akan aktif berpartisipasi dalam diskusi dan pemecahan masalah terkait pengembangan kader Muhammadiyah.
Kehadiran Rakerwil di kampus ITKES Sidrap merupakan suatu kehormatan bagi kampus ini karena menunjukkan pengakuan dari PW Muhammadiyah Sulawesi Selatan atas kemampuan dan fasilitas yang ada di kampus ini. Kampus ITKES Sidrap telah berusaha keras untuk memberikan fasilitas yang memadai bagi seluruh peserta Rakerwil, termasuk ruangan pertemuan yang representatif dan peralatan yang lengkap.
Melalui kegiatan Rakerwil ini diharapkan dapat menghasilkan keputusan dan rekomendasi yang dapat diterapkan untuk pengembangan kader Muhammadiyah di Sulawesi Selatan. Hal ini sangat penting mengingat peran penting kader dalam memajukan organisasi Muhammadiyah itu sendiri. Oleh karena itu, kehadiran Kampus ITKES Sidrap sebagai tuan rumah Rakerwil ini diharapkan dapat berkontribusi nyata dalam peningkatan kualitas dan kemampuan kader di Sulawesi Selatan.
"Kami pun berharap semua peserta Rakerwil dapat merasakan manfaat dari kegiatan ini serta berhasil membawa pulang ide-ide yang inovatif yang dapat diterapkan dalam pengembangan kader Muhammadiyah di wilayah Sulawesi Selatan," Jelas Dr Ishak Kenre.
Harapannya bahwa kegiatan Rakerwil ini dapat berjalan dengan sukses, dan semoga kampus ITKES Sidrap dapat terus berkontribusi dalam pembangunan kualitas sumber daya insani di Indonesia.