
![]() |
Para Guru SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang dalam kompetisi Olahraga antar Instansi HUT ke-78 RI |
Narasirakyat.my.id, Sidrap -- Dalam rangka peringatan HUT ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia berbagai perlombaan digelar di Kab.Sidrap. Kegiatan tersebut dilakukan untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan yang dilaksanakan tiap bulan Agustus.
Di Kecamatan Panca Rijang Kab.Sidrap berbagai kegiatan olahraga baik itu tingkat SD hingga Instansi di gelar di Lapangan Andi Cammi Rappang. SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang pun turut berpartisipasi dalam kompetisi yg di gelar antara Instansi tersebut.Berbagai kegiatan olahraga diikuti sebagai bentuk partisipasi aktif dalam memperingati HUT ke-78 Republik Indonesia.
Salah satu tenaga pengajar SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang,Ustadz Arief menyatakan bahwa ajang perlombaan tersebut tidak hanya untuk berkompetisi akan tetapi sebagai ajang Silaturahmi.
"Kami sangat bersyukur bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini, ini kali pertama Guru- guru SDQ AL-IKHLAS ikut serta dalam lomba, namun sangat berkesan.Banyak pelajaran yg bisa kami ambil melalui lomba ini," jelasnya, Senin,(07/08/2023).
" Pelajaran yg bisa diamabil yakni untuk mendapatkan hasil yg baik, butuh latihan dan kerja tim yg baik.Kami menyaksikan, kebanyakan yg menjadi lawan tanding adalah guru-guru dari rekan-rekan kami saat mereak masih duduk di bangku sekolah.Dan kesempatan inilah kami juga bersilaturahmi dengan mereka," lanjutnya.
Komentar lain dari Ustadz Emil, beliau menghaturkan banyak terima kasih atas support dan doanya yang telah mendukung kami dalam berkompetisi.
Ditambahkan,Ustadz Bahar mengungkapkan hasil bukan sebuah tujuan Utama dalam partisipasi di ajang ini akan tetapi ini merupakan bentuk partisipasi kami dalam untuk menjalin silaturahmi dengan rekan-rekan guru di sekolah lain.
Di tempat yang sama, Kepala Sekolah SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang Ustadz Abdul Malik turut hadir dalam berkompetisi serta sangat mengapresiasi rekan-rekan pengajar yang telah ikut berkompetisi. Beliau menyatakan bahwa Hal ini merupakan bagian dari partisipasi aktif untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan Indonesia.
Sementara itu, Kepala Yayasan Pendidikan Wahdah Islamiyyah Kab.Sidrap Ustadz Lukman Ambo tuo memberikan pesan untuk Selamat bertanding para ustad, tetap menjaga adab dan sportifitas karna membawa nama lembaga SD Qur'ani Al-Ikhlash Rappang walau tidak menang minimal bisa menang dihati mereka karena adab dan akhlak.