
![]() |
Muh.Jufri Sinik Salah satu ASN KUA Wattang Sidenreng yang Ikuti Jalan Sehat Anti Mager |
Narasirakyat.my.id,Sidrap -- Gerak jalan santai Anti Mager (malas gerak) digelar pada hari Ahad,30 Juli 2023 pukul 06.00 Pagi sampai selesai dilaksanakan di Pangkajene. Start di pelataran Ganggawa Sidrap. sejak pukul 06.00 Pagi.
Rombongan jalan santai di lepas lansung oleh Bapak Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman didampingi Bupati Sidrap H. Dollah Mando, beserta sejumlah unsur Petinggi Pemerintahan di Kabupaten Sidrap.
Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen Masyarakat Sidrap yang hadir dan telah menyukseskan acara Gerak Jalan Santai Anti Mager ini" biasakan jalan 10.000 langkah setiap hari agar tubuh menjadi sehat dan bugar," tutur Pak Gubernur andalan ini.
Jalan santai anti mager ini merupakan program Gubernur Sulawesi Selatan untuk menciptakan pola hidup sehat, dengan banyak berolahraga dan beraktifitas setiap hari.
Peserta yang mendapatkan undian sangat bersuka cita, ketika mendapat doorprice, umrah gratis, motor,sepeda listrik dan sejumlah hadiah utama yang telah disiapkan oleh Panitia.
ASN KUA Kec.Watang Sidenreng ikut andil/ berpartisipasi dalam kegitan jalan santai anti mager ini. Salah satunya Muh.Jufri, beliau menuturkan bahwa kegiatan tersebut selain untuk berolahraga juga sebagai ajang Silaturahmi.
"keringat bercucuran dari tubuh, berjalan dari pelataran pangker menyusuri poros Pasar Pangkajene lalu melewati jalan poros Pare dan finish kembali di pelataran Pangker, Kegiatan ini membuat badan sehat serta melalui gerak jalan sehat juga kita berjumpa dengan rekan-rekan yg lain untuk bersilaturahmi," tuturnya.