
Narasirakyat.my.id,SIDRAP--Raihan prestasi kembali berhasil ditorehkan oleh Siswa Madrasah Aliyah Mahad Darud Da'wah Wal Irsyad (MA Mahad DDI) Pangkajene Sidrap di ajang Musabaqah Hifdzil Quran (MHQ) tingkat nasional.
Prestasi tersebut dipersembahkan oleh Najwah Salsabilah yang menjadi juara l kategori 5 juz Putri MHQ yang di gelar oleh Pondok Pesantren Daarul huffadz bogor secara virtual/online mulai tanggal 14 - 19 Maret 2023.
Sementara itu, juara harapan l juga diraih oleh Siswa Madrasah Tsanawiyah Mahad DDI (MTS Mahad DDI), Muhammad Jaad el Haq, kedua Tahfidz Quran Darul Imam Pangkajene Sidrap tersebut mewakili Provinsi Sulawesi Selatan dan berhasil menyingkirkan peserta lainnya.
Kepala Madrasah Aliyah, Maryati menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian siswanya.
"Selamat, kami berharap kedepannya terus berprestasi, jangan puas sampai di sini, kami akan terus berusaha untuk memfasilitasi para siswa mengembangkan bakat diminatnya," ungkapnya
Sementara itu, Pimpinan Lembaga tahfidz Darul Imam Sidrap, KH. Irwan Muhammad Ali prestasi tersebut dapat menjadi motivasi untuk para santri lainnya serta hal tersebut menunjukkan progres para santri di bidang akademik maupun religiusitas.
"Raihan prestasi ini menunjukkan bahwa para santri memiliki semangat yang tinggi baik pada aspek akademik maupun religiusitas, semoga dapat memotivasi santri lainnya untuk terus berprestasi," tutupnya.
Untuk diketahui, Beralamatkan di jalan Rusa Kel.Lautang Benteng , MA dan Mts Mahad DDI Pangkajene merupakan sekolah yg memberikan kesempatan kepada siswanya untuk terus mengembangkan potensi ,minat dan bakat ,baik itu di bidang akademik maupun non akademik.Dan hal tersebut terbukti dengan raihan beberapa prestasi yg di peroleh.Prestasi yg diraih tersebut tidak lepas dari dukungan pihak sekolah serta orang tua siswa.